SERGAI (mimbarsumut.com) – Bupati Serdang Bedagai (Sergai) H. Darma Wijaya meninjau pemanenan ikan patin yang dilaksanakan di Balai Benih Ikan (BBI) Dinas Kelautan dan Perikanan di Jalan Belidaan, Desa Cempedak Lobang, Kecamatan Sei Rampah, Senin (31/10/2022) .
Darma Wijaya mengapresiasi keberhasilan dari pemeliharan ikan sampai tahap pemanenan.
“Alhamdulillah yang terpenting kita telah berbuat dan hasil panennya bisa sama – sama kita lihat sendiri. Namun ini masih masa uji coba belum tau untung atau rugi,” ujar Bupati.
Kedepannya, harapan saya jika panen ini untung dan berhasil maka budidaya ikan ini dapat kita sampaikan kepada masyarakat, sehingga bisa diikuti masyarakat sebagai upaya pemanfaatan lahan kosong di sekitar rumah warga. ungkap Bupati .
Sementara Kepala Dinas (Kadis) Perikanan dan Kelautan Kabupaten Sergai DR. Claudia Evinta Siregar mengatakan, ada 10 kolam pembesaran ikan di tempat ini, dengan bermacam jenis ikan air tawar.
Sementara itu juga sudah diuji coba untuk pembesaran ikan yang berbagai macam jenisnya. Untuk pengambilan benih itu sendiri diambil dari BBI yang ada di Kecamatan Perbaungan.
Bupati memberikan arahannya supaya kolam – kolam yang ada ini bisa dimanfaatkan dengan maksimal dan segera mencari jalan keluar agar menekan biaya produksi agar keuntungan dari hasil panen ikan tersebut lebih tinggi lagi, ungkap Claudia.
Laporan : Sutrisno