SAMOSIR (mimbarsumut.com) – Menyikapi pemberitaan mimbarsumut.com dengan judul “Miris, Lokasi Air Terjun Efrata di Samosir, Tidak Tertata, Jorok Sampah Berserakan” Kadis Pariwisata Samosir Tetti Naibaho, Senin (13/05/2024) mengakui kondisi tersebut dan mengatakan pihaknya sudah bekerja keras untuk merawat serta menatanya.
Namun, lanjutnya, masih banyak pengunjung yang datang ke Samosir belum sadar akan wisata. Contohnya, ada saja yang membuang sampah sembarangan. Sebaiknya, para pengunjung juga harus membantu kami agar membuang sampah pada tempatnya.
“Mengubah dan membangun mindset pengunjung butuh waktu yang lama, dibandingkan membangun jembatan Tanah Ponggol dan patung Tuhan Yesus yang ada di Sibeabea,” ujarnya.
Demi kemajuan wisata di Danau Toba ini khususnya Kabupaten Samosir, kami bersedia agar putra putri Samosir ini, untuk berinvestasi bahkan jika ada investor asing yang datang untuk berinvestasi kami siap menerimanya dan akan dibicarakan dengan masyarakat lokal.
“Untuk terwujudnya sapta pesona, kami selalu memberikan pengarahan dan pelatihan bagi setiap element masyarakat khususnya pelaku wisata.
Teruntuk putra / putri Samosir yang sudah mengeksplor pengetahuan dari tempat wisata yang ada di luar Samosir, apabila sudah menguasai ilmu pemasaran pariwisata, agro wisata dan management perhotelan, tak ada salahnya dipraktekkan di Samosir agar masyarakat yang tinggal dikampung ini, dapat meniru hal positivenya sehingga dapat mengembangkan ekonomi mereka di bidang pariwisata,” harap Tetti Naibaho.
Sementara, menurut warga masyarakat Samosir, dalam kurun waktu 3 tahun ini, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Samosir sudah banyak membuat kemajuan tentang pariwisata yang ada di Samosir.
Hal ini sangat dirasakan masyarakat dengan peningkatan ekonominya. Selain itu, saat ini banyak muncul homestay yang juga mendorong peningkatan pendapatan masyarakat.
Disebutkan salah seorang warga, Kadis Pariwisata dan Kebudayaan Samosir Tetty Naibaho selalu turun ke lapangan meninjau dan observasi.
Akan tetapi melalui media mimbarsumut.com ini kami sebagai masyarakat lokal yang sadar akan wisata, meminta dan memohon kepada wisatawan agar jangan membuang sampah sembarangan. Bantulah kami untuk menjaga lingkungan pariwisata yang ada di Samosir ini agar tercipta sapta pesona,” harap warga.
Laporan : sofian candra lase