SERGAI (MS) – Direktur PT Karya Makmur Perkasa (KMP) Kiki Ciputra melalui Humas Wili Harianja menyerahkan bantuan berupa 100 paket sembako kepada warga yang layak menerima di Kec. Dolok Masihul Kab. Serdang Bedagai (Sergai), Sabtu (30/11).
Bantuan sembako itu diterima secara simbolis oleh kepala Dusun Kesa Kota Tengah di Kantor Kel. Pekan Dolok Masihul, Kec. Dolok Masihul, Kab. Sergai, disaksikan Kapolsek Dolok Masihul, kepala Desa Kota Tengah, Ormas, tokoh pemuda setempat dan warga.
Wily Harianja mengatakan, mewakili PT KMP pusat, ia menyerahkan bantuan 100 paket sembako bagi warga yang layak menerimanya.
Bantuan sembako itu sebagai bentuk perhatian untuk berbagi sesama umat dan untuk bersilaturahmi kepada warga setempat demi lancarnya pembangunan yang dicanangkan oleh pemerintah pusat,yaitu pembangunan jalan tol Indra Pura sampai Kuala Tanjung.
“Kami berharap kepada warga setempat untuk membantu dan mendukung program pembangunan yang di canangkan oleh pemerintah ini,” pinta Willy.
Kapolsek Dolok Masihul AKP J. Sitompul SH, mengatakan siap mengawal dan mengawasi pembangunan nasional yang dicanangkan pemerintah Jokowi.
“Kami bukan Polisi perusahaan, kami polisi NKRI yang siap mendukung dan mengawal pembangunan Nasional demi kemajuan bangsa dan negara kesatuan republik Indonesia,” kata Kapolsek.
Sementara Tokoh Pemuda setempat Rizal (43) warga pekan Dolmas mengatakan, terima kasih kepada PT KMP yang mau berbagi sesama kepada warga yang layak menerima dan sebagai warga setempat akan siap membantu dan mendukung program pembangunan yang sudah dicanangkan oleh pemerintah, ungkapnya.
Laporan : Tris
Penyerahan paket sembako secara simbolis oleh Humas Willi Harianja di kantor Kel. pekan Dolmas.