Jadwal Timnas Indonesia U-23 vs Timnas Myanmar U-23 di SEA Games 2021, Live di RCTI dan iNews!

NASIONAL140 views
Timnas Indonesia U-23. (Foto: PSSI)

PHU THO (mimbarsumut.com) – Jadwal Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-23 vs Myanmar U-23 di matchday keempat sepakbola putra Grup A SEA Games 2021 akan berlangsung pada Minggu 15 Mei 2022 pukul 16.00 WIB. Laga pamungkas di fase grup itu akan ditayangkan secara langasung di RCTI dan iNewsTV.

Laga melawan Myanmar U-23 menjadi pertandingan yang dapat menentukan lolos atau tidaknya skuad Garuda Muda ke babak semifinal SEA Games 2021. Sebab saat ini tinggal menyisakan tiga tim, yakni Timnas Indonesia U-23, Myanmar, dan Vietnam yang tengah berburu dua tiket ke babak selanjutnya.

Filipina U-23 dan Timor Leste U-23 sudah tidak mungkin bisa lolos ke babak semifinal. Jadi, hanya tiga tim yang disebutkan sebelumnya yang dapat bersaing memperebutkan dua posisi teratas di Grup A.

Vietnam U-23 vs Myanmar U-23 di matchday ketiga Grup A sendiri baru akan berlangsung pada malam nanti, Jumat (13/5/2022) pukul 19.00 WIB. Namun, apa pun hasil laga tersebut, Timnas Indonesia U-23 tetap harus menang atas Myanmar di laga pamungkas nanti.

Sebab perbedaan poin Timnas Indonesia U-23 dengan Myanmar U-23 dan Vietnam U-23 bisa dikatakan sangat tipis. Jadi, untuk amannya pasukan Shin Tae-yong harus menang atas Myanmar U-23 pada laga yang dihelat di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Vietnam tersebut.

Peluang Timnas Indonesia U-23 untuk lolos ke semifinal pun kini terbilang besar. Semua itu berkat kemenangan 4-0 yang diraih skuad Garuda Muda atas Filipina U-23 yang baru saja berakhir pada Kamis (13/5/2022) sore WIB tadi.

Timnas Indonesia U-23 mampu tampil luar biasa saat berjumpa Filipina U-23. Tak hanya dapat mencetak empat gol, namun tim asuhan Shin Tae-yong itu bisa menjaga clean sheet dengan baik.

Empat gol Timnas Indonesia U-23 sendiri diciptakan oleh Muhammad Ridwan pada menit 17, lalu Rizky Ridho di menit 44, Egy Maulana Vikri menit ke-84, dan ditutup gol Marselino Ferdinan dari tendangan penalti pada menit 84.

Berkat kemenangan 4-0 atas Filipina U-23, Timnas Indonesia U-23 pun kini memimpin klasemen sementara Grup A SEA Games 2021 dengan koleksi enam poin. Timnas Indonesia U-23 unggul agresivitas gol dar Myanmar yang juga sudah mengamankan enam poin.

Tentunya posisi klasemen itu bisa berubah dengan cepat lantaran Myanmar dan Vietnam baru akan bertanding malam nanti. Jadi, karena alasan itulah Timnas Indonesia U-23 harus menang di laga pamungkas saat melawan Myanmar U-23.

Laga Timnas Indonesia U-23 vs Myanmar U-23 pun diprediksi akan berjalan menarik. Pertandingan penting itu akan disiarkan secara langsung di RCTI dan iNewsTV.
(OKEBOLA).

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed