Koramil 20 dan Polsek, Amankan Pajak dan Terminal Pangaribuan

Koramil 20 dan Polsek Pangaribuan melakukan brefing sebelum terjun ke lapangan

Taput (mimbarsumut.com) – Dalam menyambut Nataru (Natal dan Tahun Baru), Koramil 20 dan Polsek Pangaribuan, Kabupaten Tapanuli Utara (Taput), melakukan pengamanan di terminal dan pajak Pangaribuan, Rabu (21/12/2022).

Kegiatan pengamanan yang diawali brefing, melibatkan organisasi seperti, SPSI, FKPPI, IPK, kordinator parkir dan Kepala UPT Pasar Pangaribuan.

Danramil 20 Pangaribuan Nelson Pardede dalam kesempatan tersebut menegaskan kepada anggotanya dan organisasi yang dilibatkan, agar ikut bekerjasama menjaga keamanan, dengan cara mencegah tindak kriminal, sehingga membuat terminal Pangaribuan aman dan kondusif.

Sementara, Kapolsek Pangaribuan Asal Simbolon meminta anggota Polsek agar serius dalam pengamanan dan juga kepada ormas, petugas pajak, penjaga parkir dan kepada instansi yang terlibat agar menjalin kerja sama yang baik dalam pengamanan, sehingga tercipta keamanan dan ketertiban di Kecamatan Pangaribuan, Kab. Tapanuli Utara.

Selain itu, Koramil 20 Pangaribuan mencek harga sembako di Pasar Pangaribuan dan meminta pedagang menjual dengan harga yang wajar.

Laporan : sofian candra lase

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed