
BATUBARA (mimbarsumut.com) – Bupati Batubara Ir H Zahir, M.AP, diwakili Wakil Bupati Oky Iqbal Frima, melantik Pengurus Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Kecamatan se-Kabupaten Batubara. Pelantikan digelar di Aula Rumah Dinas Bupati, Komplek Inalum, Tanjung Gading, Kecamatan Sei Suka, Kabupaten Batubara, Kamis (17/03/2022).
Bupati Zahir melalui Wakil Bupati mengatakan, peran FKDM di tengah masyarakat untuk memberikan informasi akurat terhadap kewaspadaan dini bencana yang terjadi di Kabupaten Batubara
Selanjutnya Ketua FKDM Kabupaten Batubara berharap, pengurus yang dilantik dapat bekerja sesuai tupoksinya dan melaporkan kepada Kesbangpol Batubara segala hal yang berpotensi menjadi ancaman di masyarakat.
Laporan : Sutan S