Kadin Batubara Berbagi Kepada Warga Kurang Mampu

Batubara, RAGAM56 views
Wakil ketua bidang OKK Kadin Batubara Burhan saat memberikan bantuan kepada anggota Group Wappres

BATUBARA (MS) – Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kab. Batubara H.OK Faizal Abdul Jalil bersama pengurus kembali berbagi sembako kepada warga kurang mampu, Jumat (04/06/2021)

Berbagi sesama diharapkan dapat meringankan beban keluarga kurang mampu di tengah Pandemi COVID-19 yang belum bisa dipradiksi kapan akan berakhir.Bukan saja keluarga kurang mampu yang menjadi sasaran.

Kadin Batubara diwakili wakil ketua bidang OKK Burhan Saleh bersama ketua bidang UMKM Loly Sastra menyambangi markas WAPPRES di Limapuluh Kota.

Kedatangan Burhan dan Loly Sastra dari Kadin Batubara itu diluar dugaan dan disambut Ketua Wappres Zainuddin Pasaribu serta belasan wartawan yang lagi mangkal di Wappres.

Burhan Saleh yang juga wartawan langsung mengutarakan kedatangannya menyampaikan pesan ketua Kadin Batubara OK Faizal ingin berbagi untuk sesama.

Burhan kemudian membagikan sembako, masker dan taliasih kepada rekan wartawan. “Pemberian ini jangan dinilai dari harganya dan ini adalah sebagai ujud peduli sesama”, ujar Burhan.

Dikatakan, wartawan merupakan ujung tombak dalam memberikan informasi kepada masyarakat luas dan sangat rentan tertular COVID-19 saat bertugas di lapangan.

Kadin Batubara akan memberikan sembako kepada warga kurang mampu di Batubara secara bertahap dijadwalkan pada setiap Senin dan Kamis.

Dia berpesan agar rekan wartawan menjaga kesehatan dan tetap mematuhi protokol kesehatan (3M).

Epson Pasaribu mewakili Wappres mengapresiasi Kadin Batubara yang telah peduli sesama dengan membagikan sembako kepada keluarga kurang mampu di Kab. Batubara dan mengucapkan terimakasih atas pemberian kepada Wappres.

Laporan : Sutan S

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed