Pemkab Batubara Gelar Pelatihan Khusus Menjahit Bagi Pelaku IKM

Pelaku IKM di Batubara mengikuti pelatihan khusus menjahit

BATUBARA (mimbarsumut.com)-
Dalam rangka terwujudnya pelaku Industri Kecil dan Menengah (IKM) Kabupaten Batubara yang mandiri dan sejahtera, Pemkab Batubara melalui Dinas Ketenagakerjaan Perundistrian dan Perdagangan menggelar pelatihan menjahit.

Kegiatan pelatihan menjahit diadakan di Desa Pematang Rambai kec.Nibung Hangus Kab.Batubara, Senin (12/6/2023)
diikuti para pelaku IKM khusus bidang menjahit

Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Batubara Ny. Hj. Maya Indriasari Zahir, S.E., menghadiri pelatihan menjahit di Desa Pematang Rambai.

Dalam sambutannya Ny. Maya meminta kepada narasumber agar membantu para pelaku IKM agar dapat menjadi pelaku IKM yang berhasil, sukses dan mandiri.

“Karena kita sangat menyadari bahwa IKM masih memiliki permasalahan yang perlu dipecahkan bersama yaitu masih rendahnya kualitas sumber daya manusia yang akan menimbulkan permasalahan berkelanjutan, seperti rendahnya sumber informasi untuk meningkatkan akses dan pangsa pasar,” ungkap Ny. Maya.

Laporan : Sutan S

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed