
BATUBARA (mimbarsumut.com) –
Bhabinkamtibmas Polsek Medang Deras Polres Batubara laksanakan pengamanan dan monotoring pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) TA 2022.
Petugas Bhabinkamtibmas Bripka Syaiful Amin Damanik mengatakan, pembagian BLT untuk April – Juni 2022 dibagikan di Balai Desa Pematang Cengkring, Kec.Medang Deras Kab. Batubara, Selasa (7/6/2022).
Dikatakannya, masyarakat yang mendapat mantuan sebanyak 87 orang warga Desa Pematang Cengkring.
Dalam kesempatan tersebut,
Bhabinkamtibmas menghimbau kepada warga agar tetap bekerja sama, aktif menjaga Kamtibmas kondusif dan tetap menerapkan protokol kesehatan 5M sebagai upaya agar tidak terpapar COVID-19
Laporan : Sutan S