Walaupun Masih 2 Bulan Terima Gaji, Pangulu dan Perangkat Desa di Simalungun Sedikit Lega

RAGAM, Simalungun164 views
Kabid Pemerintahan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Nagori Robert Silalahi

SIMALUNGUN (MS) – Kepala Bidang Pemerintahan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Nagori (DPMPN) Robert Silalahi mengatakan, bahwa sebagian besar gaji atau honor dari Kepala Desa (Pangulu) dan juga perangkat desa sudah mulai dibayarkan.

Robert Silalahi mengatakan, sampai dengan saat ini, gaji pangulu dan perangkat desa sudah dibayarkan 2 bulan.

“Sudah dibayarkan 2 bulan, tetapi belum semua, yang lainnya masih dalam pengurusan,” ucap Robert Silalahi ketika dikonfirmasi, Selasa (20/04/2021).

Sebelumnya Pangulu di Simalungun sangat mengharapkan gaji mereka dapat segera dibayarkan, apalagi dimasa pandemi COVID -19 masih saja berjalan. Pangulu di Simalungun berharap dengan direalisasikan gaji mereka dapat meringankan beban keluarga dimasa pandemi COVID-19 saat ini.

Informasi yang dihimpun, Pangulu
dan perangkat desa, sebelumnya belum menerima gaji dari Januari hingga April atau terhitung selama 4 bulan.

Jika pun ini dibayarkan, ada sisa dua bulan lagi yang masih belum mereka terima .

Laporan : Anton Garingging

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed