TEBINGTINGGI (MS) – Koramil 13 Tebingtinggi Kodim 0204/DS membagikan sembako kepada 100 orang warga terdampak Covid -19 di Kota Tebingtinggi.
Pembagian 100 paket sembako beras dan minyak goreng ini dilaksanakan di depan halaman Kantor Koramil 13 Jalan KF Tandean Kota Tebingtinggi.
Warga penerima dampak covid -19 yang menerima bantuan ini adalah warga miskin yang tidak terdaftar sebagai penerima bantuan di Pemko Tebingtinggi.
“Mereka yang menerima paket bantuan sembako ini adalah tukang becak motor dan warga miskin. Bantuan sembako ini untuk meringankan atas imbas Covid -19 kepada warga,” jelas Komandan Koramil 13 0204 DS Kota Tebingtinggi, Kapten Budiono, Selasa (21/4).
Dalam pengambilan sembako ini, pihak Koramil 13 Kota Tebingtinggi menerapkan sistem protokoler kesehatan dalam penangan Covid -19 seperti psyikal distancing, menggunakan masker dan tidak ada penumpukan massa.
“Masyarakat yang mengambil sembako kita atur satu persatu. Kita terapkan petunjuk sesuai dengan protokol kesehatan Covid -19,” pangkasnya.
Salah seorang warga penerima, Darwin warga Jalan KF Tandean Kota Tebingtinggi mengatakan sangat berterima kasih kepada pihak Koramil 13 Kota Tebingtinggi yang punya wujud kepedulian berbagi saat masa sulit ekonomi sekarang ini akibat imbas Covid-19.
Laporan : napit