TEBINGTINGGI (MS) – Wali Kota Tebingtinggi Ir H Umar Zunaidi Hasibuan MM, meninjau langsung pelaksanaan vaksinasi karyawan / pekerja oleh DPK Apindo (Asosiasi Pengusaha Indibesia) Kota Tebingtinggi, Sabtu (25/8/21) di Gedung Islamic Center Komplek Area Mesjid Agung Kota Tebingtinggi.
Pada kesempatan itu, Wali Kota mengucapkan terima kasih kepada OJK dan Apindo yang telah membantu perusahaan untuk memvaksinasi karyawannya, yang dalam hal ini yang berada di Kota Tebingtinggi.
“Luar bisa untuk Apindo Kota Tebingtinggi ,” kata Pak Wali.
Sistem yang kita laksanakan ini bukanlah “omong doang”, tetapi bagaimana perusahaan tidak menjadi klaster, yang salah satu kuncinya adalah dengan vaksin. Begitu juga untuk klaster di sekolah juga kuncinya vaksin.
Kita sangat butuh vaksin, dimana pada bulan Oktober mendatang nanti kita butuh vaksin untuk anak dan pedagang, dan kita akan melakukan vaksinasi anak dan para pedagang, kata Wali Kota.
Sementara Wakil Ketua DPP Apindo Sumut Pin Pin SE, mengatakan bahwa program vaksinasi ini untuk membantu pemerintah agar secepatnya terjadi Herd Immunity. Kebetulan OJK mendukung dan menawarkan kerjasama kepada Apindo Provinsi.
Apindo menyambut baik dilaksanakanya vaksinasi ini yang ditawarkan OJK tersebut. Kita tahu kalau anggota itu banyak ada di daerah, maka kita coba pelaksanaan vaksinasi tahap pertama di Kota Tebingtinggi, Deli Serdang dan Medan. Dan yang melaksanakan lebih dahulu adalah DPK Apindo Kota Tebingtinggi
“KIra salut dengan Apindo Kota Tebingtinggi dan apabila ini lancar akan kita teruskan dan akan kita tambah, juga akan kita siapkan juga vaksinasi untuk pelajar,” kata Pin Pin.
Sedang Ketua DPK Apindo di Kota Tebingtinggi Ir H Syafriudi Satriyo (Pak Udi) mengatakan bahwa vaksinasi yang diaksanakan Apindo Kota Tebingtinggi ini bekerjasama dengan Apindo Sumut dan Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
DPK Apindo Kota Tebingtinggi telah menghimbau anggotanya untuk ikut menyemarakkan vaksinasi ini, untuk mendaftarkan karyawan dan para pekerjanya.
Vaksinasi dengan vaksin Sinovac dengan jumlah orang yang di vaksin sebanyak 1.170 dari 22 perusahaan termasuk keluarga serta pengurus Apindo Kota Tebingtinggi.
Dewan Pimpinan Kota (DPK) Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Kota Tebingtinggi menggelar vaksinasi secara masal, yang ditujukan terhadap pengusaha dan pekerja yang tergabung dalam Apindo Kota Tebingtinggi disamping untuk meningkatkan minat vaksinasi bagi pekerja dan untuk mempercepat vaksinasi di Kota Tebingtinggi, kata Pak Udi
Hadir dakam acara tersebut dari DPK Apindo Kota Tebingtinggi yang hadir yakni, Wakul Jetua Ir Zainal Arifin Tambunan, Ernawati Lubis, Sekretaris Sayed MA, Budi Dharma, Bendahara Jimmy Wijaya dan lainnya.
Dewan Pengurus Provinsi (DPP) Sumut tang hadir diwakili Wakil Ketua Pin Pin SE, Julius SE. Hendra SE.
Juga terlihat hadir dalam acara tersebut Kepala Otorita Jasa Keuamgan (OJK) yang diwakili Direktur Pengawasan Lembaga Keuangan Reg. V Sumbagut Untung Santoso, Kadis Naker Kota Tebingtinggi Ir.Iboy Hutapea, Wadan Yon B Sat Brimob Poldasu AKP Daud Pelawi, Plt.Dinkes dr.Henny, mewakili Kapolres Kabag Sunda AKP. Dadang Baidawi,
Perusahaan yang mengikut sertakan karyawan dan pekerjanya untuk di vaksin antara lain, CV.Tetap Jaya, Bengkel Istana Mobil, Bengkel Nusantara Tyre Service Shoop, Cafe Corner, Kilang Padi Bintang Baru, PT. Berkah Agung Semesta Jaya, UD.Harum Manis, PT. Sinar Bandar, Kopi Dolok Cafe, PT. Sumber Karindo Sakti, PT. Putra Putri Ananda, PT. Buana Sari Gemilang, RSU Chevani dan Apotik, Serasi Jaya Sejati, PT. Deli Sari Murni Tapioka, CV.Buana Sari Gemilang dan utusan dari Disnaker Kota Tebingtinggi serta Keluarga Besar DPK Apindo Kota Tebingtinggi.
Laporan : napit