Diduga Supir Kurang Konsentrasi, Truk Trailer Terbalik

Truk Trailer BK 9954 DN terbalik dan menghantam satu tiang listrik di Jalinsum Medan – Tebingtinggi. (Foto : MS / dav)

TEBINGTINGGI (MS) – Diduga kurang konsentrasi saat mengemudi, truk trailer BK 9954 DN dikemudikan Eko Suwandi (36), warga Tanjung Gading, Sei Suka, Kabupaten Batubara terbalik di Jalinsum Tebingtinggi – Medan, tepatnya di dekat kawasan titi kuning Desa Payabagas, Kecamatan Tebingtinggi, Kabupaten Serdangbedagai (Sergai).

Kasat Lantas Polres Tebingtinggi AKP Enda Tarigan melalui Kanit Laka Lantas Aiptu K Napitupulu, Kamis (10/1) kepada wartawan membenarkan mobil truk trailer BK 9954 DN terbalik.

Keterangan saksi dan olah TKP, truk trailer datang dari arah Tebingtinggi menuju Kota Medan, melaju dengan kecepatan sedang.Tiba di lokasi kejadian, supir diduga kurang konsentrasi dan tidak memerhatikan ada mobil datang dari arah berlawanan.

Merasa terkejut dan untuk menghindari tabrakan, pengemudi truk langsung banting stir ke kiri dan menyebabkan truk pengangkut peti kemas itu mengalami slip lalu terbalik di beram jalan serta menghantam satu tiang listrik, jelas Kanit Laka Napitupulu.

“Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu. Sementara pengemudi dan mobil truk, kini diamankan di kantor Sat Laka Lantas Polres Tebingtinggi,” tutupnya.

Laporan : Dav

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed