Jalan Perkerasan Menuju Lokasi Pertanian Di Desa Sigotom Taput Hancur Lebur

TAPUT (mimbarsumut.com) – Jalan perkerasan menuju lokasi pertanian di Desa Sigotom, Kecamatan Pangaribuan, Kabupaten Tapanuli Utara (Taput), saat ini hancur lebur akibat sering dilewati truk PT Jagung.

Pantauan mimbarsumut.com, Sabtu (5/11/2022), ke lapangan kondisi jalan berlumpur, berlubang dan perkerasan jalan nyaris tidak nampak lagi karena jalan berlobang selalu ditutupi dengan pasir gunung.

Jika hujan turun, maka jalan perkerasan sepanjang 2 Km tersebut, berlumpur dan sulit dilalui kenderaan, apa lagi roda dua.

Salah seorang warga mengatakan rusaknya jalan perkerasan tersebut akibat truck PT Jagung sering lewat dengan membawa muatan yang overkapasitas.

“Mereka pernah menggunakan fuso tapi setelah dilarang warga akhirnya mereka menggunakan truck sedang. Jalan perkerasan tersebut dananya bersumber dari dana desa ,” jelasnya.

Akibat kondisi jalan perkerasan yang hancur lebur, warga yang mempunyai kebun di tempat tersebut sangat kewalahan ketika harus melewati jalan berlubang dan berlumpur, apalagi pada musim hujan.

Masyarakat mengharapkan agar Kepala Desa berkomunikasi dengan pihak perusahaan apa solusi dan bagaimana tindakan perusahaan mengenai jalan tersebut.

Laporan : sofian candra lase

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed