ASAHAN (mimbarsumut.com) – Pelantikan Pengurus Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Asahan Tanjungbalai (Astab) periode 2022 – 2025 berlangsung dengan sukses.
Ketua SMSI Sumut Ir. Zulfikar Tanjung, menekankan kepada seluruh pengurus yang baru dilantik agar tetap kompak dan menjalankan organisasi ini berpedoman dengan AD/ART. Jaga nama baik organisasi dan hindari pemberitaan yang tidak benar (hoax).
Bersinergi dengan organisasi lain dan ajaklah rekan – rekan untuk bergabung di SMSI Astab serta dapat membantu rekan -rekan pemilik media untuk terverifikasi.
Hal ini diutarakan Zulfikar Tanjung usai melantik pengurus SMSI Kabupaten Asahan – Kota Tanjung Balai di Aula Hotel Sabty Garden Kisaran, Sabtu (27/8/2022).
Sebelumnya, Ketua SMSI Astab Bawadi AN. Sitorus, SH mengucapkan banyak terimakasih kepada seluruh panitia ysng telah bersusah payah melaksanakan kegiatan. Mohon kerjasama semua pengurus untuk membesarkan organisasi pemilik media ini.
“SMSI Astab merupakan mitra semua pihak, maka dari itu kami siap bersinergi untuk membangun Kabupaten Asahan menjadi lebih baik lagi kedepannya,” ucap Bawadi.
Sementara Ketua SMSI Kabupaten Sergai Zuhari mewakili Ketua SMSI se -Kabupaten / Kota mengucapkan selamat sukses atas pelantikan yang telah berjalan dengan lancar dan aman. Ia menyakini SMSI Asahan -Tanjung Balai akan lebih maju lagi ke depan dibawah pimpinan Bawadi AN Sitorus.
“Memang kekompakan sangat dibutuhkan,untuk itu mari terus dipupuk dalam mengembangkan organisasi. Mari hilangkan rasa ego dan singkir perasaan saling curiga antar sesama ,” ujarnya.
Turut hadir Penasehat SMSI Sumut Rony Purba, Wakil Ketua SMSI Sumut H. Agus Lubis, Ketua OKK SMSI Sumut Ariadi, Sekretaris SMSI Sumut Erris J Napitupulu, Ketua SMSI Kota Medan Bobby O Zulkarnaen, Ketua SMSI Sergai Zuhari, Ketua SMSI Binjai – Langkat Siswanto, Ketua SMSI Kota P. Siantar – Kabupaten Simalungun Rifai Bakara, Ketua SMSI Samosir Tetty Naibaho, Penasehat SMSI Asahan – Tanjung Balai Wanto Sitorus, mewakili Bupati Kabupaten Asahan, mewakili Kapolres Asahan, mewakili Dandim 0208/DS, Ketua PWI Kabupaten Asahan, Ketua PP Asahan.
Adapun pengurus yang dilantik Ketua SMSI Sumut atas nama Ketua umum SMSI diantaranya, Ketua Bawadi AN Sitorus, SH , Sekretaris Bangun MH dan Simolangkir, SP dan Bendahara Erik Sibarani.
Laporan : Sutrisno