Bupati Resmikan Kampung Budaya Banjar di Sergai

Batubara, Budaya35 views
Bupati didampingi Wabup Sergai memegang Bubuh untuk menangkap ikan ciri khas orang Banjar.

SERGAI (MS) – Bupati Serdang Bedagai Soekirman yang didampingi wakil Bupati Darma Wijaya, meresmikan Kampung Budaya Banjar sebagai upaya dalam melestarikan kebudayaan lokal sekaligus mengembangkan nilai-nilai budaya bangsa, khususnya Budaya Banjar di Desa Lubuk Cemara Kecamatan Perbaungan, Rabu (12/8/2020).

Peresmian Kampung Budaya Banjar dilakukan bersama Walikota Banjarmasin, Kalimantan Selatan via aplikasi zoom meeting.

Bupati mengemukakan bahwa giat hari ini merupakan program Pemkab Sergai dalam rangka memenuhi amanat Undang-Undang untuk melestarikan dan memajukan kebudayaan di nusantara.

“Terima kasih kepada Walikota Banjarmasin Ibnu Sina yang ikut hadir dan meresmikan Kampung Budaya Banjar ini, meskipun hanya melalui virtual, namun seolah ada didekat kami,” kata bupati.

Soekirman juga mengatakan, sebelumnya di Sergai juga telah diresmikan Kampung Budaya Jawa, Kampung Budaya Melayu, dan dalam waktu dekat juga akan diresmikan Kampung Budaya Bali, Batak, Minang, Aceh, Sunda, Banten, Mandailing, dan suku lainnya dalam rangka melestarikan budaya, bahasa serta adat istiadat.

Warga Banjar di Sergai selalu menerapkan pepatah Bakayuh Baimbai
atau mengayuh bersama-sama yang bermakna menanggung pekerjaan bersama-sama atau gotong royong.

Dengan dicanangkan budaya Banjar, nanti akan kita lihat apa saja warisan Budaya Banjar yang masih ada, dapat kita lihat, rasakan dan lestarikan seperti makanan, tarian, serta kebiasaan dimasyarakat . ungkap Bupati.

Walikota Banjarmasin, Ibnu Sina, melalui zoom meeting menyambut baik dan mengapresiasi atas peresmian Kampung Budaya Banjar di Kabupaten Tanah Bertuah Negeri Beradat pada hari ini.

Selamat atas peresmian Kampung Budaya Banjar ini, semoga ke depannya dapat melestarikan budaya khas khususnya Banjar agar tetap eksis dalam kehidupan bermasyarakat.

Sampaikan salam kepada masyarakat Sergai khususnya warga Banjar, semoga persahabatan Banjarmasin dan Sergai ini selalu terjalin erat hingga selamanya, ungkap walikota.

Sementara Ketua Kerukunan Bubuhan Banjar Sumut, Hidayatullah SE, mengatakan, momentum ini sangat berharga khususnya bagi warga suku Banjar di Sumut, semoga menjadi berkah lagi bagi warga Banjar di tanah perantauan.

Mewakili keluarga besar Banjar di Sumut, yang kepengurusannya ada di 16 kabupaten / kota mulai dari Langkat sampai Labusel, hingga Simalungun dan Siantar serta Karo dan Pakpak Barat. Alhamdulillah warga Banjar sudah menyebar di 16 kabupaten/kota di Sumut. Pada tahun 1960 warga Banjar di Sumut secara formal yang kita dapatkan penetapan Kampung Budaya Banjar ini pertama kali dilakukan di Kab. Sergai bahkan di Sumut, kata Hidayatullah.

Laporan : Sutrisno

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed