Bupati Zahir Santuni Anak Yatim Dan Duafa Di Kenduri Laut

Bupati Zahir saat memberikan santunan kepada anak yatim dan kaum duafa

BATUBARA (mimbarsumut.com)- Bupati Batubara Ir. H. Zahir, M.AP memberikan santunan kepada puluhan anak yatim dan kaum dhuafa saat menghadiri kenduri laut di Desa Tali Air Permai, Kecamatan Nibung Hangus, Kamis, (30/11/2023).

Bupati Zahir didampingi Kadis Perikanan dan Peternakan Antoni Ritonga, Kadis Pendidikan Batubara Adenan Haris, PLt. Kabag Kesra dan sejumlah stakeholder untuk memberikan ucapan syukur atas kenduri laut yang sudah terlaksana.

Kenduri laut adalah tradisi yang biasa dilakukan oleh masyarakat pesisir pantai khususnya di Kabupaten Batubara yang biasanya dilakukan sekali setahun untuk mengungkapkan rasa syukur atas hasil laut yang telah didapatkan.

Tak hanya hasil laut, rasa syukur dan terimakasih pun disampaikan oleh masyarakat desa atas pembangunan infrastruktur jalan dan jembatan di desa yang dibangun oleh pemerintahan Bupati Zahir.

“Pembangunan jalan dan jembatan ini telah sangat membantu nelayan untuk mendistribusikan hasil lautnya,” ungkap Kepala Desa Tali Air Permai Jakpar Tarigan.

Sementara itu Bupati Batubara Zahir mengingatkan agar seluruh warga desa menjaga aset yang telah dibangun pemerintah. Dirinya menyebut agar masyawakat desa mengawasi kendaraan yang melintas tidak melewati tonase beban yang dapat merusak jalan desa tersebut.

Laporan : Sutan S

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed