BATUBARA (MS) – Kapolres Batubara AKBP Ikhwan Lubis SH.MH memberikan Piagam Penghargaan kepada Muspika, Kades,Kadus, Tomas, Toga dan KSJ atas terwujudnya situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif selama bulan Ramadahn dan Idul Fitri 1442 H di wilkum Polres Batubara
Pemberian Piagam Penghargaan dilaksanakan dalam satu acara di halaman Polsek Labuhan Ruku, Rabu (10/5/21).
Hadir dalam kegiatan itu, Wakapolres, PJU Polres Batubara, para Danramil se-Kab.Batubara, Kapolsek jajaran, personel Polres Batubara, Muspika Labuhan Ruku, Toga, Tomas dan KSJ Kab. Batubara.
Kapolres Batubara dalam sambutannya mengatakan pemberian penghargaan kepada personel TNI, Tomas, Toga, Pemuda, KSJ dan lainnya merupakan bentuk ucapan terimakasih berkat
kerjasama kita semua personil TNI, tokoh masyarakat, pemuda dan tokoh agama beserta KSJ mengamankan Situasi Kamtibmas di wilayah Batubara terutama di Kec. Labuhan Ruku dalam keadaan aman dan terkendali sehingga tawuran tidak terjadi.
Kapolres berharap sinergitas kita ini tetap berlangsung terus menerus untuk bersama-sama kita menjaga situasi Kamtibmas di wilayah Batubara ini.
Kapolres juga mengajak semua pihak agar tetap laksanakan kegiatan rutin kita setiap hari dengan penuh semangat dan tetap jaga kesehatan.
Mewakili penerima penghargaan anggota DPRD Batubara Darius SH memberikan apresiasi kepada Kapolres Batubara atas perannya yang luar biasa dan tanpa lelah bersama-sama kami berpatroli setiap subuh menjaga situasi Kamtibmas di Wilayah Kab. Batubara khususnya di Kec. Tanjung Tiram dalam keadaan aman dan terkendali sehingga tawuran tidak terjadi.
“Terima kasih juga kami ucapkan kepada personil TNI, tokoh masyrakat, tokoh pemuda dan KSJ dimana bersama-sama kita menjaga situasi kamtibmas di wilayah kita ini dalam keadaan aman dan terkendali,” ujar Darius
Laporan : Sutan S