KPU Batubara Ikuti Ortug Anggota KPU Periode 2023-2028 Dan Periode 2024-2029

Batubara, RAGAM72 views

BATUBARA (mimbarsumut.com) –

Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Batubara mengikuti kegiatan Orientasi Tugas Anggota KPU/KIP Kabupaten/Kota Gelombang VII Tahun 2024 bertempat di Resimen Induk Daerah Militer Jaya/Jayakarta (Rindam Jaya) dan Dilaksanakan pada Mulai Tanggal 16 s.d 20 Juli 2024.

Kegiatan yang dimulai dengan Apel Pelepasan peserta Orientasi Tugas (Ortug) yang dilaksanakan di KPU Republik Indonesia pada Hari Selasa, 16 Juli 2024.

Kegiatan Apel Pelepasan peserta Ortug ini dipimpin langsung oleh Pelaksana Tugas Ketua KPU RI, Muhammad Afifuddin dan didampingi oleh Anggota KPU RI diantaranya, Parsadaan Harahap, Yulianto Sudrajat, serta August Mellaz.

Plt. Ketua KPU RI menyampaikan harapannya agar semua peserta dapat mengikuti kegiatan orientasi dengan baik.

Setelah selesai apel pelepasan seluruh peserta di berangkatkan menuju ke Rindam Jaya.
DarI KPU Kabupaten Batubara turut mengikuti kegiatan ketua KPU Erwin, anggota Abdillah, Burhan, Sulianto dan Tri Faith Gushendipo Manalu serta Sekretaris KPU Kabupaten Batubara, Adhe Siska Amelia Rinanda.

Ketua KPU Batubara Erwin kepada awak media, Rabu (17/07/2024) mengatakan, orientasi merupakan program KPU RI se-Indonesia bekerjasama dengan Rindam Jaya dan sangat penting diikuti bagi penyelenggara Pemilihan Umum (Pemilu).

“Dengan mengikuti orientasi ini dapat menumbuhkan sikap kedisiplinan, loyalitas dan jiwa kepemimpinan agar menyamakan persepsi dalam memahami regulasi serta menjalankan tugas, wewenang dan kewajiban sebagai anggota KPU, sehingga nantinya mampu diterapkan ke jajaran bawah PPK maupun PPS, ” ungkap Erwin.

Laoran : Sutan S

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed