BATUBARA (MS) – Sebanyak 108 personil BKO Polres Batubara yang akan bertugas melakukan pengamanan Pilkada tahun 2020 menjalani rapid test.
Rapid test dilaksanakan di gedung utama Polres Batubara, Kamis (3/12/2020) disaksikan Kapolres Batubara AKBP Ikhwan Lubis SH.MH serta PJU.
Kapolres Batubara AKBP Ikhwan Lubis menjelaskan pengiriman personil untuk membantu mengantisipasi kerawanan gangguan Kamtibmas saat pelaksanaan Pilkada serentak tahun ini.
“Personil yang akan diperbantukan sebanyak 108 orang, dibagi dua wilayah yakni Kabupaten Asahan dan Tanjungbalai. Diharapkan nantinya agar tetap menjaga kesehatan melaksanakan protokol kesehatan 3 M serta menjalankan SOP yang sudah ditentukan”, terang Kapolres.
Dikatakan Kapolres, personil BKO akan diberangkatkan ke Asahan dan Tanjungbalai pada 7 Desember mendatang.
Laporan : Sutan S