BATUBARA (MS) – Sembari olah raga bersepeda (Goes) ke kawasan yang terkena banjir, Kapolres Batubara AKBP Ikhwan Lubis SH.MH membagikan sembako kepada warga terdampak banjir, Jumat (11/12/2020)
Daerah yang dikunjungi diantaranya Desa Barungbarung Kecamatan Limapuluh Pesisir dan Desa Air Hitam kec.Limapuluh Kab. Batubara.
Di dua desa yang ditinjau Kapolres membagikan 40 paket sembako kepada warga terdampak banjir.
Kapolres Batubara AKBP H Ikhwan Lubis SH MH mengatakan kegiatan rutin dilakukan bersama team, sambil berbagi pada warga yang kurang mampu sekaligus meninjau lokasi terdampak banjir, mungkin melalui kegiatan Goes bisa berbagi antara sesama.
Disamping itu, Kapolres mengajak seluruh PJU dan personil Polres untuk melakukan bakti sosial dan pada saat ini bagi yang terdampak banjir.
“Bergotong – royong itu penting dan ciptakan kerukunan antar sesama agar mengatasi suatu masalah,” ujar Ikhwan.
Kapolres berharap kepada warga terdampak korban banjir agar dapat mengambil hikmahnya dan kedepannya agar keadaannya lebih baik lagi.
Kapolres juga mengingatkan warga agar menjaga kesehatan dan mematuhi prokes 3M.
Bahyong (51) warga Desa Barungbarung menyampaikan bahwa desanya sudah hampir dua minggu terendam banjir, akibat tingginya curah hujan membuat sungai meluap ditambah lagi air pasang laut.
“Terima kasih kepada Kapolres Batubara dan personil yang telah mau berbagi sembako yang begitu peduli pada warga ,” kata Bahyong.
Laporan : Sutan S