BATUBARA (MS) – Polres Batubara bersama TNI, Satpol PP dan Instansi terkait gelar Operasi Yustisi Gabungan untuk menekan penyebaran COVID-19 di wilayah hukum Polres Batubara, Kamis malam (20/5/21) dimulai pukul 20.00 WIB
Operasi Yustisi gabungan dipimpin Kapolres Batubara AKBP Ikhwan Lubis dengan mendatangai tempat keramaian ,Pusat Perbelanjaan, maupun Cafe dan lainnya.
Seluruh Kapolsek jajaran dan personel juga dikerahkan untuk melakukan Ops Yustisi di wilayah kerja guna menekan penyebaran COVID-19
Dalam Ops Yustisi itu Kapolres Batubara dan instansi terkait mengedukasi masyarakat agar bersabar dan menjaga kesehatan serta mematuhi prokes (3M) agar terhindar dari pemularan virus corona.
Personel juga membagikan masker kepada pengunjung cafe yang tidak memakai masker setelah diberi arahan tentang pentingnya mematuhi prokes
Selanjutnya Kapolres Batubara dan Tim Gabungan melaksanakan Pengecekan Pos Penyekatan I Check Point Desa Pelanggiran, Kec. Laut Tador, Kab.Batubara terhadap fasilitas dan personel yang masih melakukan kegiatan KRYD sambil makan malam bersama untuk memberikan semangat kepada personil yang masih melakukan KRYD di Pos Pam.
Laporan : Sutan S