Dr Naslindo Sirait Terpilih Jadi Ketua DPD PIKI Sumut 2021-2026

Medan, RAGAM, SUMUT211 views
Ketua DPD PIKI Sumut terpilih Dr Naslindo Sirait, SE, MM

MEDAN (MS) – Konferensi Daerah (Konferda) Persatuan Intelegensia Kristen Indonesia (PIKI) Sumut memilih Dr Naslindo Sirait, SE, MM menjadi Ketua DPD PIKI Sumut Periode 2021-2026 yang penetapannya secara aklamasi setelah melalui musyawarah mufakat di Gedung GBI David Of Tabernacle, JW Marriott Medan, Sabtu sore (27/11).

Dalam Konferda PIKI Sumut muncul 4 nama calon ketua yaitu Dr Adolfina Koamesakh, MHum, Prof Dr Marihot Manulang, Dr Naslindo Sirait, SE, MM dan Piliaman Simarmata, SH

Dalam pengesahan persidangan Konferda DPD PIKI Sumut dipimpin oleh Jadi Pane, SPd, MM dan telah terbentuk Formateur untuk melengkapi kepenggurusan DPD PIKI Sumut dengan komposisi Ketua terpilih, DPP, DPD, DPC Karo dan DPC Gunung Sitoli.

Konferda DPD PIKI Sumut ini diawali dengan ibadah yang dipimpin oleh Pdt Dr Daniel Edy Prayitno, STh.

Setelah itu dilanjutkan dengan upacara nasional dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya dan mengheningkan Cipta.

Kata-kata sambutan masing-masing disampaikan oleh Ketua Panitia Konferda PIKI Sumut Edwin Siburian, SE. Ketua DPD PIKI Sumut Jhon Eron Lumban Gaol, SE.

Konferda PIKI Sumut, dari kanan ke kiri : Ketua DPP PIKI Dr Badikenita Putri Sitepu,SE, MSi, Ketua DPD PIKI Sumut Jhon Eron Lumban Gaol, SE, Penasehat PIKI Sumut JA Ferdinandus, tokoh masyarakat Sumut Dr RE Nainggolan dan Penasehat PIKI Sumut Candra Panggabean

Dalam sambutannya Jhon Eron mengajak para kader PIKI mengutamakan musyawarah mufakat dalam mengambil keputusan untuk mencegah perpecahan dalam proses pemilihan di Konferda tersebut.

Sementara itu Ketua Umum DPP PIKI Dr Badikenita Putri Sitepu, SE, MSi dalam sambutannya, mengajak kader untuk menjadikan PIKI menjadi rumah bersama kaum Intelegensia Kristen di Indonesia.

PIKI dipanggil untuk menemukan, menganalisa persoalan-persoalan sosial kemasyarakatan, ekonomi, kebudayaan dan lain-lain untuk mencari solusi yang tepat. Termasuk memberikan kontribusi dalam pertumbuhan ekonomi di Sumut , urai anggota DPD RI ini.

Kemudian tokoh masyarakat Sumut Dr RE Nainggolan mengharapkan agar PIKI tidak ikut – ikutan terlibat dengan munculnya politik identitas.

“Lebih baik kader PIKI memelihara kebersamaan dan terlibat menjauhkan hoaks yang dapat meresahkan kehidupan masyarakat, ” himbau RE. Nainggolan.

Acara Konferda PIKI Sumut ini dibawakan oleh Pdt Dr Rosiany Hutagalung, MTh. Kegiataan ini dihadiri oleh 24 DPC PIKI Se-Sumut. Hadir dalam acara ini Pimpinan lembaga keumatan di Sumut, diantaranya Ketua GAMKI Sumut Darwin Sitompul, Ketua GMKI Medan Edwin Siregar, Ketua PWKI Sumut yang diwakili oleh Odorlin Shite dan Penasehat PIKI Chandra Panggabean dan JA Ferdinandus.

Hadir dalam kegiataan ini Gembala Sidang GBI Bambang Yonan, Pimpinan Sinode Gereja Bishop Pdt KW Sinurat dan Ketua PGI Pdt Erwin Tambunan.

Thema Konferda PIKI Sumut tahun 2021 ini “Tegakkanlah keadilan (Amos 5 : 15) dan sub Thema : PIKI Sumut berperan aktip memperjuangkan kebenaran, keadilan dan kesejahteraan masyarakat Sumut dalam bingkai NKRI. (rel)

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed