Pedagang Pasar Gelugur Labuhanbatu Santuni 108 Anak Yatim Piatu

Labuhanbatu, RAGAM111 views
Pedagang Pasar Gelugur Labuhanbatu Santuni 108 anak yatim piatu, tampak salah seorang anak ketika menerima santunan

LABUHANBATU (MS) – Pedagang Pasar
Gelugur berikan santunan kepada 108 anak yatim piatu di seluruh lingkungan Sirandorung, Selasa (28/12) di kantor Lurah Sirandorung, Kec. Rantau Utara, Kab. Labuhanbatu.

Untuk santunan anak yatim piatu di Kelurahan Sirandorung Rp 64.800.000 dengan rincian perorang mendapat Rp 600.000.

Santunan ini diberikan setiap bulan oleh pedagang Pasar Gelugur, tidak hanya di Kelurahan Sirandorung saja. Tetapi, kelurahan lain juga sudah lebih dulu mendapat santunan anak yatim piatu tersebut. Santunan di Kelurahan Sirandorung sudah yang ke 32 kali.

Lurah Sirandorung Muhammad Khamisdan Ritonga menyampaikan, semoga apa yang diberikan bisa bermanfaat bagi anak – anak karena ini merupaka rezeki dari Allah yang patut disyukuri.

Diharapkannya, dengan adanya bantuan itu dapat bermanfaat bagi anak anak yatim dan piatu.

H. Jaffar Harahap salah satu pengurus infak pedagang Pasar Gelugur menyampaikan, santunan yang diberikan
merupakan perpanjangan tangan dari para pedagang yang ada di paswar gelugur.

“Kedepan kita berencana bukan hanya anak yatim saja yang mendapat santunan tetapi juga kaum duafa,” ujarnya.

Dihimbaunya kepada anak – anak yatim yang mungkin orang tuanya tidak mampu untuk menyekolahkan agar disampaikan kepada kita untuk membatu anak tersebut masuk Pesantren secara gratis.

Ada pun kepengurusan infak pedagang Pasar Gelugur terdiri dari, H.Zulkifly Pohan, H.Nil Pohan, Ibnu Harahap, Idris Pohan, Torkis Siregar, Irfan Pasaribu, Ustadz Ismail, H. Jaffar Harahp dan Teza Rinaldi.

Pembagian santunan berjalan lancar dan tetap mematuhi Protokol Kesehatan.

Laporan : Samsul

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed