Bupati Labura Kutuk Pelaku Pembacokan Ketua MUI Labura

Bupati Labuhanbatu Utara, Hendriyanto Sitorus dan Wakil Bupati, Samsul Tanjung berada di RSUD Aek Kanopan untuk memastikan pelayanan dan pengurusan jenazah almarhum Ketua MUI Labuhanbatu Utara

LABURA (MS) – Bupati Labuhanbatu Utara (Labura), Hendriyanto Sitorus, SE, MM mengutuk keras pembunuhan Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Labuhanbatu Utara, Aminurrasyid Aruan. Ia menyesalkan aksi penganiayaan dan pembacokan itu.

“Saya mengutuk keras pelaku yang tidak berperikemanusiaan ini. Atas kejadian tersebut, saya meminta aparat kepolisian segera menangkap pelaku,” ucap Hendriyanto setibanya di RSUD Aek Kanopan untuk memastikan pelayanan dan pengurusan jenazah almarhum.

“Sebagai seorang Ulama, korban Ustadz Aminurrasyid saya kenal sebagai sosok guru, panutan dan pemuka agama yang santun dan ramah,” sambung Hendriyanto.

Ia menghimbau masyarakat Labuhanbatu Utara, khususnya umat Muslim untuk tetap tenang dan tidak terpancing emosi. Tetap lakukan aktifitas seperti biasa, namun tetap mengikuti protokol kesehatan.

Hendriyanto juga meminta masyarakat proaktif menyampaikan informasi yang bisa sebagai tanda-tanda dalam pengungkapan kasus itu.

Diberitakan sebelumnya, Ketua MUI Labura, Aminurrasyid Aruan tewas dibacok seorang pria berinisial, AD. Korban tewas dibacok pada hari Selasa (27/7/2021), sekira pukul 17.20 WIB di Lingkungan 2 Panjang Bidang, Kelurahan Gunting Saga, Kecamatan Kualuh Selatan, Kabupaten Labuhanbatu Utara.

Menurut informasi, pelaku membacok korban karena tidak terima ditegur korban. Pelaku sebelumnya dicurigai korban telah mencuri buah sawit milik korban.

Laporan : Richard Silaban

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed