Syukuran Natal Yayasan Pemenang Jiwa Medan Sukacita

Medan, RAGAM34 views
Drama perumpamaan tentang Talenta anak-anak rohani Yayasan Pemenang Jiwa Medan dalam perayaan natal

TEBINGTINGGI (MS) – Perayaan kelahiran sang Juru Selamat dunia, digelar umat kristiani dengan sukacita. Natal merupakan peristiwa penting bagi dunia.

Keluarga besar Yayasan Pemenang Jiwa Medan menggelar syukuran Natal tahun 2020 yang diikuti oleh orang-orang memiliki keterbatasan fisik dan mental di Jalan Citra Anggrek, Simpang Pemda, Medan pada hari Jumat sore (11/12/20)

Acara natal tersebut diwarnai pujian dan liturgi beragam bahasa tentang kebesaran kasih Allah akan dunia dalam Yohanes 3 : 16.

Dilanjutkan liturgi dan drama.Perumpaman tentang talenta (Matius 25) dari anak-anak rohani Pemenang Jiwa Medan.

Acara yang berlangsung sukacita ini dipandu Lastri Simangunsong. Tampil pula dalam acara ini pujian penyembahan dari anak-anak rohani yayasan dari beragam suku dan bahasa. Dan lagu persembahan dari Tim Pendoa dan Sumatera Berdoa.

Renungan Natal disampaikan Pdt Edison Sinurat, STh. Dalam renungannya Pendeta GPdI ini menyampaikan Yohanes 15 : 7 Jikalau kamu tinggal di dalam aku, dan firmanku tinggal didalam kamu, mintalah apa saja yang kamu kehendaki, dan kamu akan menerimanya.

“Kelahiran Yesus ke dunia membuka jalan bagi kita untuk mendapatkan kehidupan kekal. Manusia tidak bisa terlepas dari Allah penciptanya. Bila kita hidup dalam Tuhan maka kita akan berbuah. ”

“Mintalah akan diberikan kepadamu. Selagi kita masih hidup maka berkarya lah dan kerjakan yang baik selagi masih ada kesempatan, jelas Pdt Edison.

Sementara itu Pembina Yayasan Pemenang Jiwa Medan Ev Anche Valionida Cholia mengharapkan anak-anak rohaninya dipulihkan dan mengenal Kristus lebih dalam dengan pelayanan visi memenangkan jiwa yang terikat melalui pelayanan holistik berkat belas kasihan Tuhan, ” jelas Oma yang sering dipanggil orang-orang rohaninya ini.

Laporan : Rahel Sukatendel

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed