SERGAI (MS) – Dipenghujung batas waktu pendaftaran untuk bakal calon kepala desa, Abdul Muis Pane mendaftarkan diri sebagai Bacakades Firdaus di P2KD (Panitia Pemilihan Kepala Desa) Firdaus yang diterima langsung Ketua P2KD Julis Sanjaya SPdI, Sekertaris Lukman Nur Hakim serta tiga anggota lainnya, Selasa (23/11/2021) tepat pukul 23.30 WIB, di aula Kantor Desa Firdaus, Kec. Sei Rampah.
Julius Sanjaya dinyatakan memenuhi syarat dan lengkap sebagai bakal calon Kepala Desa Firdaus.
Sebagai putra seorang guru yang ingin mengabdikan dirinya sebagai Kepala Desa di tanah kelahirannya dengan niat menjadikan desa yang aman dan nyaman ditengah – tengah pusat pemerintahan Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai).
“Saya ingin membangun dan menata Desa kelahiran ku ini bisa menjadi desa yang aman dan nyaman, serta ingin menjadikan desa percontohan di Kabupaten Sergai khususnya. Inilah yang menjadi daya tarik saya untuk mewujudkan Desa Firdaus sebagai desa percontohan di Kab. Sergai.
Semoga niat baik ini bisa terwujud berkat doa dan dukungan warga untuk saya,” ungkap Muis.
Sementara Ketua P2KD Desa Firdaus Julis Sanjaya SPdI kepada media mengatakan, terimakasih dan selamat kepada para bakal calon kepala Desa Firdaus yang telah mendaftarkan diri sebagai kandidat kepala desa.
“Semoga dalam pertarungan nantinya kita harapkan tidak menimbulkan terjadinya sesuatu yang berhadapan dengan hukum , bertarunglah secara profesional,” ujarnya.
Laporan : Sutrisno