Kapolres Sergai Salurkan Bantuan kepada Korban Kebakaran di Perbaungan

SERGAI (mimbarsumut.com) – Kapolres Serdang Bedagai (Sergai), AKBP Jhon Sitepu, SIK, MH didampingi Kapolsek Perbaungan AKP Sunifan Gurusinga dan Kasi Humas IPTU Zukfan Ahmadi bersama jajaran dan unsur Forkopimca, menyalurkan bantuan berupa santunan tali asih dan paket sembako kepada korban kebakaran rumah di Lingkungan Banten, Kelurahan Simpang Tiga Pekan, Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai, Senin (17/3/2025).

Musibah kebakaran tersebut menghanguskan rumah milik Ani (40) dan Dartok (60), serta berdampak pada rumah Gujing (58). Kapolres Sergai menyampaikan rasa duka yang mendalam atas kejadian itu serta berharap para korban diberikan ketabahan.

“Bantuan ini merupakan wujud kepedulian Polri terhadap masyarakat yang tertimpa musibah. Semoga dapat sedikit meringankan beban korban,” ujar AKBP Jhon Sitepu.

Paket bantuan yang disalurkan terdiri dari beras, mie instan, telur, gula, dan minyak goreng. Selain itu, Kapolres juga mengingatkan warga untuk selalu waspada terhadap potensi kebakaran, terutama terkait instalasi listrik.

Para korban menyampaikan rasa terima kasih atas kepedulian Polres Sergai. “Kami sangat bersyukur atas bantuan ini. Semoga kebaikan Bapak Kapolres dan jajaran dibalas oleh Tuhan,” ujar salah satu korban.

Laporan : sutrisno

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed