Perayaan Tahun Baru Imlek 2570 di Sergain Aman Dan Sukses

Bupati Sergei saat memberikan hadiah kepada warga Tionghoa disaksikan Ketua Yayasan Sosial Muara Sutra Sehati Budi, SE

SERGAI (MS) – Ribuan umat Budha merayakan tahun baru Imlek 2570 yang di pusatkan di Vihara Hut Cun Kong Sei Rampah di Kecamatan Sei Rampah Kabupaten Sergai, Minggu (17/2).

Perayaan Imlek itu dihadiri Bupati Serdang Bedagai Ir H Soekirman, anggota DPR RI Komisi X Sofyan Tan, Dandim 02/04 DS Letkol Kav Syamsul Arifin SE MTr (Han), Kapolres Sergai AKBP Juliarman Eka Putra Pasaribu, Kajari Sergai Jabal Nur SH MH.Wakil Ketua DPRD Sergai Riadi SPd,Forkopimda Sergai dan ratusan umat Tionghoa serta warga sekitar.

Bupati mengucapkan selamat Tahun Baru Imlek 2570, walaupun kita berbeda-beda namun kita harus tetap bersatu dalam membangun bangsa. Melalui perayaan Imlek itu, Bupati meminta peran serta umat Budha dalam membangun Kabupaten Sergai.

Sementara Ketua Yayasan Sosial Muara Sutra Sehati Budi, SE mengucapkan terimakasih kepada Pemkab Sergai yang telah memberikan kepercayaan kepada kami dalam menyelenggarakan acara ini. Selain itu, kami juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh umat yang telah membantu kami sehingga terlaksana dengan baik acara ini.

Perayaan Tahun Baru Imlek 2570, juga dimaksudkan untuk mempersatukan umat lintas agama serta memperkuat persatuan dan kesatuan dalam membangun Indonesia kedepannya, sebut Budi.

Laporan : Tris

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed