SFA Juara 3 Turnamen Forkopimda Sergai U-23 Setelah Kalahkan Putra WMC 3-0

SERGAI (mimbarsumut.com) – Kesebelasan SFA sukses merebut posisi juara ketiga dalam Turnamen Forkopimda Serdang Bedagai U-23 tahun 2024, setelah mengalahkan Putra WMC dengan skor telak 3-0. Pertandingan yang berlangsung di lapangan sepak bola PT Scofindo, Kecamatan Teluk Mengkudu, Kabupaten Serdang Bedagai ini menjadi saksi dominasi SFA dalam laga perebutan tempat ketiga. Sabtu (19/9/2024) sore.

Dari awal pertandingan, kedua tim tampil agresif dengan serangan yang bergantian. Meski begitu, kokohnya lini pertahanan masing-masing membuat beberapa peluang gagal berbuah gol. Gol pembuka baru tercipta menjelang akhir babak pertama, ketika penyerang SFA berhasil menaklukkan kiper Putra WMC, Radit, membawa timnya unggul 1-0 hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, Putra WMC meningkatkan intensitas permainan dengan harapan menyamakan kedudukan. Namun, pertahanan disiplin SFA berhasil menggagalkan berbagai upaya serangan lawan. Justru SFA yang memanfaatkan celah di lini belakang Putra WMC untuk mencetak dua gol tambahan, memastikan kemenangan gemilang 3-0.

Pelatih SFA, Sucipto, tak dapat menyembunyikan rasa puasnya atas pencapaian anak asuhnya. “Kami puas dengan hasil ini. Para pemain mampu menjalankan instruksi dengan baik,” ujar Sucipto .Namun, ia juga menegaskan bahwa evaluasi tetap perlu dilakukan demi persiapan lebih baik di turnamen mendatang.

Manajer SFA, Edi Sutrisno, turut menyampaikan apresiasi dan harapannya. Ia berharap pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai dapat memberikan dukungan lebih, terutama dengan penyelenggaraan Liga 3 agar bakat-bakat muda daerah dapat terus berkembang dan bersaing di kancah nasional.

Turnamen Forkopimda Serdang Bedagai U-23 ini telah menjadi ajang pembuktian kemampuan tim-tim muda lokal. Bagi SFA, posisi ketiga adalah prestasi yang membanggakan, baik bagi tim maupun pendukung setia mereka.

Laporan : Sutrisno

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed