Suami Kapak Kepala Istri Hingga Tewas Di Desa Paya Pasir Sergai

SERGAI (mimbarsumut.com) – Ernawati (56) diduga tewas di tangan suaminya Sukardi (65) dengan cara kepalanya dikapak, Jumat (09/02/2024).

Peristiwa pembunuhan tersebut terjadi di rumah mereka sendiri di Dusun 5 Desa Paya Pasir Kabupaten Serdang Bedagai Sumatera Utara.

Kapolsek Tebingtinggi, AKP Saepulloh membenarkan ada seorang wanita tewas di dalam rumah dengan luka di bagian kepala.

“Korban sudah dievakuasi ke RS. Bhayangkara Tebingtinggi. apa motif kematian korban belum diketahui. Namun, tim inafis dan Sat Reskrim Polres Tebingtinggi masih menyelidiki motif dari kejadian tersebut,” jelas Kapolsek Tebingtinggi AKP Saepulloh.

Informasi dikumpulkan mimbarsumut.com, korban Ernawati tewas, pertama kali diketahui anak korban Megi (25) yang baru pulang kerja. Saksi Megi curiga kalau pintu rumahnya terkunci, tidak seperti biasanya saat dia pulang selalu dibukakan korban.

Saat Megi mencari ibunya, dia sangat terkejut melihat ibunya sudah tewas bersimbah darah membuat dia histeris menjerit minta tolong.

Pembunuhan Ernawati kuat dugaan dilakukan suaminya sendiri dan setelah kejadian tersebut, Sukardi ditemukan berada di kamarnya dan diduga melakukan percobaan bunuh diri melihat ada luka di bagian perutnya.

“Kami menduga Korban tewas dibunuh dengan cara dikapak, karena melihat kepala bagian belakang korban pecah dan disebelahnya ditemukan kampak,” ujar warga setempat.

Laporan : napit

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed