Bupati Simalungun Lantik Drs. Esron Sinaga Sebagai Sekda

RAGAM, Simalungun67 views
Bupati Simalungun saat melantik Drs Esron Sinaga dibalei Harungguan Djabanten Damanik

SIMALUNGUN (MS) – Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga SH MH resmi melantik Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Simalungun Drs Esron Sinaga MSi.

Pelantikan digelar di Balei Harungguan Djabanten Damanik, Kantor Bupati Simalungun Pamatang Raya, Sumatera Utara, Rabu (15/9/2021).

Pelantikan tersebut dihadiri oleh Walikota Siantar Hefriansyah, Ketua DPRD Kota Siantar Timbul M Lingga, Ketua DPRD Simalungun Timbul Jaya Sibarani, Dandim 0207 Simalungun Letkol Inf Rolly Souhoka, Kapolrea Simalungun AKBP Nicolas Dedy Arifianto, Kajari Boby Sandri SH MH, Ketua PN Vera Yetti Magdalena SH MH, Ketua TP PKK Ny Ratnawati Radiapoh Hasiholan Sinaga, para Staf Ahli Bupati, Asisten, pimpinan OPD dijajaran Pemkab Simalungun, Dirut RSUD Perdagangan, RSUD Parapat serta keluarga Sekda dengan menerapkan protokol kesehatan.

Pelantikan Sekda Kabupaten Simalungun sesuai dengan Surat Keputusan (SK) Bupati Simalungun No. 188.45/17001/27.3/2021. Sebagai saksi dalam pelantikan Sekda tersebut Asisten bidang Perekonomian dan Pembangunan Ir Ramadhani Purba dan Staf Ahli Bupati bidang Perekonomian dan Pembangunan Ir Debora DPI Hutasoit MSi dan rohaniwan Pastor Togu Nestor Sinaga OFM.Cap.

Dalam arahannya, Bupati Simalungun mengatakan bahwa pelantikan dan pengambilan sumpah/janji jabatan Sekda merupakan tindak lanjut dari hasil seleksi terbuka untuk mengisi jabatan yang lowong Sekretaris Daerah Kabupaten Simalungun yang dilaksanakan oleh panitia seleksi dari unsur birokrasi, akademisi, pakar dan profesional.

Dengan dilantiknya Sekda ini diharapkan penyelenggaraan pemerintahan, pelaksanaan pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat dapat terlaksana sesuai dengan tahapan yang sudah ditentukan.

Dikatakan, Kedudukan sekretaris daerah memiliki kewenangan yang strategis dalam menjalankan roda pemerintahan daerah. Untuk itu kepada seluruh jajaran perangkat daerah serta para pejabat pimpinan tinggi pratama untuk saling berkoordinasi dalam melaksanakan tugas demi pencapaian tujuan pembangunan daerah Kabupaten Simalungun.

Pada kesempatan itu, Bupati mengajak kepada seluruh jajaran aparatur Pemkab Simalungun termasuk Sekda yang baru dilantik untuk bersama-sama dan saling bahu membahu menghadapi tantangan kedepan dan bersatu padu untuk mewujudkan visi yakni ‘Rakyat Harus Sejahtera’.

“Pencapaian visi dan misi mustahil dapat tercapai tanpa kebersamaan dan kesatuan dengan stakeholder yang ada di tanoh Habonaron Do Bona,” kata Bupati.

Disampaikan Bupati, pekerjaan kita kedepan memang tidak ringan, penyelenggaraan pemerintahan yang berbasis ilmu pengetahuan dan teknologi informasi harus dikembangkan dalam upaya meningkatkan kualitas pencapaian program pembangunan yang pada akhirnya akan dapat meningkatkan pelayanan publik.

Dalam arahan itu, Bupati juga menyampaikan terima kasih kepada Pj Sekda, dan pengabdiannya dalam melaksanakan tugas-tugas pemerintahan dan pelayanan masyarakat selama lebih kurang 3 tahun.

Laporan : Anton Garingging

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed