SIMALUNGUN (mimbarsumut.com) – Polres Simalungun mengadakan pelatihan rutin Pengendalian Massa (DALMAS) dalam rangka meningkatkan kesiapsiagaan situasi kontijensi di wilayah Kabupaten Simalungun, Rabu 29 Mei 2024 di Lapangan Upacara Mako Polres Simalungun, Jalan Jhon Horailam Saragih, Kecamatan Raya, Kabupaten Simalungun.
Kegiatan pelatihan ini diikuti oleh beberapa pejabat penting Polres Simalungun, antara lain Kabag Ops Kompol Martua Manik, Kasat Samapta AKP Lambok Stevanus Gultom, Kasat Pam Obvit Iptu Julianto Simanjuntak, KBO Sat Samapta, Iptu Botor L. Tobing, serta personel Polres Simalungun yang menjadi Tim DALMAS.
Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan dan kesiapan personel Polres Simalungun dalam menghadapi situasi kontijensi, seperti unjuk rasa atau kerusuhan massa.
Kabag Ops Polres Simalungun, Kompol Martua Manik, dalam sambutannya menekankan pentingnya pelatihan ini untuk memastikan setiap personel siap dan mampu mengatasi situasi yang tidak terduga dengan efektif.
“Kesiapsiagaan adalah kunci dalam menghadapi situasi darurat. Pelatihan ini memastikan bahwa personel kami memiliki keterampilan dan strategi yang diperlukan untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Simalungun,” ujarnya.
Laporan : anton garingging