Kapolres Simalungun Pimpin Apel Gelar Pasukan Ops Keselamatan Toba 2023

RAGAM, Simalungun40 views

SIMALUNGUN (mimbarsumut.com) – Polres Simalungun bersama instansi terkait melaksanakan apel gelar pasukan operasi keselamatan Toba – 2023, di lapangan apel Mako Polres Simalungun Jalan Jhon Horailam Saragih Pematang Raya Kabupaten Simalungun, Rabu (08/03/2023).

Apel gelar pasukan melibatkan 200 personel gabungan dari Polres Simalungun, personel Kodim 0207/SML , Dinas Perhubungan dan Satpol PP Pemkab Simalungun, Operasi Keselamatan Toba 2023 ini akan dilaksanakan selama 14 hari, terhitung mulai tanggal 8 sampai dengan 23 Maret 2023.

“Apel gelar pasukan ini dilaksanakan sebagai cipta kondisi menjelang bulan suci Ramadan 1444 H serta menjadi bentuk Kesiapan menjelang Pilpanag 2023 di Wilayah Kabupaten Simalungun sehingga dapat mengetahui kesiapan personel maupun sarana dan prasarana pendukung lainnya,” sebut Kapolres Simalungun AKBP Ronald F.C Sipayung, Rabu (8/3/2023).

Adapun tujuan operasi untuk meningkatkan kepatuhan dan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas serta menurunkan angka pelanggaran maupun kecelakaan lalu lintas di wilayah Kabupaten Simalungun, dengan sasaran meliputi segala potensi gangguan, ambang gangguan dan gangguan nyata yang dapat menghambat dan mengganggu kamseltibcarlantas.

“Pelaksanaan Ops Keselamatan Toba Tahun 2023 ini diprioritaskan kegiatan Dikmas Lantas yang mampu mewujudkan rasa tertib berlalu lintas secara permanen yang mampu menciptakan situasi Kamseltibcar lantas yang aman, tertib dan lancar,” kata Kapolres melanjutkan amanat Kapolda Sumatera Utara.

Laporan : anton garingging

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed