Kapolres Simalungun Sidak Pelayanan Publik SPKT dan Anev Bhabin Di Polsek Purba

RAGAM, Simalungun48 views

SIMALUNGUN (mimbarsumut.com) – Kapolres Simalungun AKBP Ronald F.C Sipayung lakukan pengecekan Pelayanan Publik SPKT (Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu) Polsek Purba Resor Simalungun. Mako Polsek Purba, Saribu Dolok, Sinta Raya Kelurahan Tiga Runggu, Kecamatan Purba, Kabupaten Simalungun, Sabtu (19/11/2022).

AKBP Ronald F.C Sipayung, saat diwawancarai Minggu (20/11/2022) pagi, disela-sela kegiatan menjelaskan bahwa kegiatan kunjungan kerja tersebut merupakan bentuk pengawasan terhadap kinerja personel Polres Simalungun.

“Saya melaksanakan kegiatan kunjungan kerja di Polsek Purba guna memastikan bahwa personel Polsek Purba memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat, ” kata AKBP Ronald.

“Saat dilakukan pengecekan personel SPKT Polsek Purba ada menerima pengaduan seorang Ibu / masyarakat yang sedang melaporkan kehilangan, dan meminta surat kehilangan dari Polsek Purba guna pengurusan administrasi lainya.

Dari hasil pengecekan personel Polsek Purba sudah melaksanakan tugas dengan baik dan profesional dengan sikap yang humanis.

Selanjutnya kita melakukan Analisa Evaluasi (Anev) kinerja personel Bhabinkamtibmas yang pertugas di wilayah Hukum Polsek Purba, Bhabinkamtibmas Sebagai ujung tombak menjaga Kamtibmas.

Untuk itu kita laksanakan analisa evaluasi kinerja personel Bhabinkamtibmas agar sama-sama mengetahui apa yang sudah dilaksanakan dan dapat dirasakan oleh masyarakat, ” tandas AKBP Ronald.

Laporan : anton garingging

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed