Lapas Narkotika Kelas IIA P. Siantar Lakukan Test Urine Bagi WBP, Hasilnya Nihil Narkoba

SIMALUNGUN (mimbarsumut.com) – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar mengadakan tes urin bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Kegiatan ini diselenggarakan Seksi Binadik Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar di Klinik Pratama Lembaga Lapas oleh dokter dan tim medis Lapas Narkotika, Senin (04/11/2024).

Tes urin ini bertujuan untuk mendeteksi dini penyalahgunaan narkoba di dalam lingkungan Lapas dan memastikan bahwa WBP menjalani masa pidana mereka dengan baik tanpa pengaruh zat-zat terlarang.

Kasi Binadik Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar, Makson Simatupang, menjelaskan bahwa tes urin ini merupakan langkah proaktif yang rutin dilakukan oleh Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar.

“Kami ingin memastikan bahwa lingkungan Lapas tetap aman dan bebas dari narkoba. Oleh karena itu, tes urin ini sangat penting untuk mendeteksi dini apakah ada penyalahgunaan narkoba di kalangan WBP,” ujar Makson Simatupang.

Sementera itu, Dokter Siti Maria Magdalena Gultom, yang memimpin tim medis dalam kegiatan ini, menjelaskan bahwa hasil tes urin menunjukkan hasil yang memuaskan.

“Dari sejumlah WBP yang menjalani tes urin, semua menunjukkan hasil negatif. Ini berarti upaya kami untuk mencegah penyalahgunaan narkoba di dalam Lapas sudah berjalan dengan baik,” ungkap dr. Siti Maria Gultom.

Kegiatan tes urin ini diharapkan dapat terus berlanjut secara rutin dan menjadi bagian dari komitmen Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar untuk menciptakan lingkungan yang aman, tertib, dan bebas dari narkoba.

Laporan : anton garingging

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed