Pemasangan Pompa Selesai, PDAM Unit Sindar Raya Kembali Beroperasi

RAGAM, Simalungun30 views
Diabadikan usai prmasangan pompa PDAM Tirta Lihou unit Sindar Raya, Kab. Simalungun

SIMALUNGUN (MS) – Setelah diberitakan Mimbar Sumut, akhirnya PDAM Tirta Lihou Unit Sindar Raya, Kab. Simalungun memperbaiki pompa PDAM yang rusak, Kamis (27/08/2020).

Sudah satu minggu warga mengeluh karena tidak memperoleh air bersih dari PDAM akibat tidak beroperasi.

Informasi diterima, PDAM Tirta Lihou Unit Sindar Raya tidak beroperasi selama satu minggu akibat pompa rusak dan perbaikan dilakukan menunggu pompa yang baru datang.

“Pompa yang dijanjikan sudah datang dan pihak PDAM Tirta Lihou Unit Sindar Raya sudah memasang pompa tersebut, ” ujar warga kepada Mimbar Sumut.

Pemasangan pompa air yang baru di lokasi areal Mata air Bah Ram milik PDAM, disaksikan anggota DPRD Simalungun Jamerson Saragih SP dan tampak di lokasi Direktur teknis Idris Purba, Camat Raya Kahean Firdaus Girsang SPt, anggota Babinsa Raya Kahean Purba dan Kepala unit PDAM Sindar Raya Risten Siboro.

Pemasangan pompa yang rusak sudah dikebut dan selesai. Kini warga Sindar Raya sudah bisa kembali menikmati air bersih.

Laporan : Anton Garingging

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed