Sat Lantas Polres Simalungun Terima Kunjungan Supervisi Pelayanan Publik

RAGAM, Simalungun74 views

SIMALUNGUN (mimbarsumut.com) – Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Simalungun menerima kunjungan supervisi pelayanan publik bidang Regident Ranmor, Kamis (26/10/2023) di Kantor Samsat Bersama Pematangsiantar.

Supervisi dipimpin oleh tim yang terdiri dari Kombes Pol Prianto, AKBP Agung Nugroho, AKP Eny Tri Retnowati, AKP Dani Margaeka, Bripda Muhammad Misbahuddi, dan Bripda Efin Gusman.

Mereka didampingi oleh perwira pendamping Polda Sumut seperti AKP Zulkifli Ritonga, Iptu Wardiati, dan Bripka Riduan.

Kegiatan supervisi pelayanan publik bidang Regident Ranmor berjalan dengan baik, aman, dan lancar. Supervisi ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas dan efektivitas pelayanan publik di bidang Regident Ranmor.

Diharapkan dengan adanya supervisi ini, pelayanan publik di wilayah Simalungun dapat semakin baik dan profesional dalam mengurus dokumen dan administrasi terkait kendaraan bermotor.

Kasat Lantas Polres Simalungun, AKP M. Haris., menyambut baik kunjungan supervisi ini. Ia berharap bahwa dengan adanya supervisi ini, Sat Lantas Polres Simalungun dapat terus meningkatkan pelayanan publik kepada masyarakat wilayah Simalungun dalam bidang Regident Ranmor.

Dengan pelayanan yang baik, diharapkan masyarakat dapat terbantu dan keamanan lalu lintas semakin terjamin.

Laporan : anton garingging

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed