TANJUNGBALAI (MS) – Arie atau akrab disapa Taufik, seorang pengamen di Kota Tanjungbalai yang sering menghibur pengunjung cafe Aini di depan stadion Jalan Pahlawan, Kel. Indra Sakti, Kec. Tanjungbalai Selatan Kota Tanjungbalai.
Wartawan Mimbarsumut. Com usai mendengar dan menikmati beberapa lantunan lagu yang dibawakan Arie, Minggu (17/05) mencoba membuka suara untuk berbincang – bincang.
Menurut Arie yang merupakan putra kelahiran Tanjungbalai, ia bercita – cita membangkitkan dan melestarikan seni musik di Kota Tanjungbalai seperti beberapa tokoh seni yang sudah terkenal dengan ciptaan lagunya.
“Kota Tanjungbalai juga terkenal dengan tokoh seni dan pencipta lagu. Banyak orang mengenal Kota Tanjungbalai dari lagu yang diproduksi dan dipopulerkan,” ujar Arie sembari mengatakan ia akan mengikuti jejak para tokoh seni Kota Tanjungbalai.
Pengamen dengan wajah tampan dan masih single ini, punya harapan besar untuk memajukan kota kelahirannya, kota Tanjungbalai melalui seni musik.
“Saya berharap kepada Pemko Tanjungbalai untuk dapat mendukung karir saya di dunia musik, ” harapnya.
Sebagaimana diketahui, ada tokoh seni Kota Tanjungbalai yang sempat sohor karena menciptakan dan memproduksi lagu sesuai kondisi masyarakat Kota Tanjungbalai. Lagu – lagu tokoh marga Hutabarat itu sempat menghiasi dunia musik tanah air dan lagunya begitu viral.
Laporan : Gani