22 Lagi, Kepling Se – Kota Tebingtinggi Belum Dilantik, PMS Desak Pj. Wali Kota dan DPRD Tuntaskan Masalah Kepling

Ketua DPD PMS Kota Tebingtinggi Fredi Ricardo S Sembiring

TEBINGTINGGI (mimbarsumut.com) – Sebanyak 22 dari 179 Kepala Lingkungan (Kepling) dari beberapa kelurahan dan kecamatan se – Kota Tebingtinggi hingga saat ini belum dilantik. Ke 22 Kepling tersebut belum dilantik karena adanya surat keberatan dari warga lingkungan setempat.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan (PMK) Kota Tebingtinggi melalui Sekretaris Nasib kepada mimbarsumut.com melalui whatshaap, Jumat (20/01/2023) membenarkan masih ada 22 Kepling di Kota Tebingtinggi yang belum dilantik.

“Alasan mereka belum dilantik karena ada surat keberatan dari warga setempat,” ujar Nasib.

Kepling yang belum dilantik tersebut berada di kelurahan Bulian, Teluk Karang, Durian, Pinang Mancung, Mandailing, Lalang, Tanjung Marulak, Karya Jaya, Rantau Laban, Bandar Sono, Pabatu dan Bagelan.

Baca juga : Jabatan Sekretaris dan Kasi Dibeberapa Kantor Lurah Se-Kota Tebingtinggi ‘Lowong’

“Kita harapkan masalah Kepling ini dapat segera selesai, sehingga seluruh lingkungan memiliki Kepling yang defenitif sebagai ujung tombak pemerintahan,” sebut Sekretaris Dinas PMK Tebingtinggi Nasib.

Masalah pemilihan Kepling di Kota Tebingtingi yang sempat curat marut, akhirnya dapat dilantik kendatipun menyisahkan 22 Kepling tidak dilantik dengan berbagai penolakan dari warga lingkungan setempat.

Sangat diharapkan Pemko Tebingtinggi dan DPRD dapat segera mengambil solusi sehingga ke 22 Kepling tersebut dapat dilantik dan menjalankan tugas defenitif.

“Kepling sebagai ujung tombak pemerintahan yang langsung berhubungan dengan masyarakat. Untuk itu, jangan sampai tidak ada Kepling di lingkungan masyarakat,” ujar Ketua PMS (Pemuda Marga Silima) Kota Tebingtinggi Fredi Ricardo S. Sembiring.

Disebutkannya, mengingat tahapan Pemilu 2024 sudah mulai dilakukan, Kepling yang defenitif harus segera dilantik karena Kepling sangat diperlukan untuk membantu Komisi Pemilihan Umum dalam pendataan warga pemilih.

“PMS mendesak Pj. Wali Kota dan DPRD segera mencari solusi bagi Kepling yang belum dilantik karena ada surat keberatan warga lingkungan setempat,” tegas Ketua PMS Tebingtinggi Fredi Ricardo Sembiring.

Laporan : napit

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed