TEBINGTINGGI (MS) – Badan Kerjasama Antar Gereja (BKAG) Kota Tebingtinggi mendukung dan mengapresiasi berdirinya Universitas Islam Negeri Sumatera Utara (UINSU) di Kota Tebingtinggi.
Dukungan ini disampaikan Ketua BKAG Kota Tebingtinggi Pdt Marudut Naibaho STh MM dan Sekretaris Pdt Tyson Hutabarat SSi kepada mimbarsumut.com saat diminta tanggapannya terkait pendirian UINSU saat kegiatan coffee morning BKAG, Senin (08/02/2021) di GPdI Pemulihan Jalan Gatot Subroto Kota Tebingtinggi.
“Program Pemko Tebingtinggi dalam mengembangkan pendidikan, sangat bagus, sehingga generasi muda khususnya warga Kota Tebingtinggi memiliki kesempatan yang lebih luas mendapat pendidikan,” jelas Pdt Marudut Naibaho.
Terkait masalah gedung ex Akbid Pemko Tebingtinggi di Jalan Gunung Leuser dijadikan ataupun dihibahkan ke UINSU, tidak ada masalah sebab gedung tersebut tetap milik negara bukan jadi milik perorangan ataupun swasta.
“Rencana pendirian UINSU di Kota Tebingtinggi sebaiknya jangan menjadi polemik, apa lagi digiring untuk tidak menyetujuinya karena masalah gedung ex Akbid Pemko Tebingtinggi dihibahkan ke UINSU. Perlu dicatat, gedung ex Akbid yang dihibahkan tetap milik negara.
Terlepas masalah hibah gedung ex Akbid, yang perlu diketahui bahwa dengan berdirinya UINSU di Kota Tebingtinggi akan semakin membuat perekonomian di ‘kota lemang” ini semakin menggeliat.
Selain itu, Pemko Tebingtinggi semakin mendekatkan Perguruan Tinggi sebagai sarana pembelajaran kepada generasi muda di Kota Tebingtinggi. Dengan demikian, generasi muda Kota Tebingtinggi memiliki kesempatan masuk ke Perguruan Tinggi Negeri di kota sendiri.
“Jadi kita sangat mendukung dan mengapresiasi berdirinya UINSU di Kota Tebingtinggi, apa lagi dapat terealisasi tahun 2021 ini ,” tegas Sekretaris BKAG Kota Tebingtinggi Pdt Tyson Hutabarat SSi.
Laporan : napit