Fraksi PDI Perjuangan Pasang Wastafel di Depan Pintu Masuk DPRD Tebingtinggi

Mewakili Ketua Fraksi PDI Perjuangan, Iman Irdian Saragih SE menyaksikan pemasangan wastafel di depan pintu masuk DPRD Tebingtinggi, Kamis (2/4)

TEBINGTINGGI (MS) – Untuk mencegah Covid – 19, Fraksi PDI Perjuangan Kota Tebingtinggi memberikan bantuan wastafel cuci tangan di depan pintu masuk kantor DPRD Tebingtinggi.

“Ini sebagai bentuk kepedulian Fraksi PDI Perjuangan untuk mencegah Covid-19 di lingkungan DPRD, “sebut Iman Irdian Saragih SE mewakili Ketua Fraksi PDI Perjuangan di DPRD Tebingtinggi saat menyaksikan pemasangan wastafel tersebut, Kamis (2/4).

Menurut Iman Saragih yang juga wakil Ketua DPRD Tebingtinggi, fasilitas pencegahan virus corona masih sangat minim di gedung DPRD Tebingtinggi. Oleh sebab itu, Fraksi PDI Perjuangan bergerak membantu mengadakan wastafel di depan pintu masuk DPRD.

Ketua DPC PDI Perjuangan ini juga mengatakan, wastafel itu sangat penting karena setiap hari begitu banyak masyarakat maupun tamu DPRD yang datang ke gedung dewan.

Oleh sebab itu, sebelum masuk ke gedung dewan, semua tamu yang datang harus cuci tangan dulu. Selain wastafel, juga akan disediakan sabun dan hand sanitizer. Dengan demikian, tamu yang datang bisa dipastikan tidak membawa virus.

“Ini sebagai bentuk pencegahan dan mengantisipasi virus corona jangan sampai menyebar, ” ujar Iman sembari menginformasikan dalam waktu dekat DPC PDI Perjuangan Kota Tebingtinggi juga akan melakukan kegiatan untuk mencegah penyebaran virus corona.

Laporan : napit

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed