TEBINGTINGGI (MS) – Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Tebingtinggi menggelar rapat dalam menghadapi PPKM (Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) Darurat Level 3 atau PPKM Nataru (Natal dan Tahun Baru), Senin (06/12/2021) di lantai IV Balai Kota, Kota Tebingtinggi, Propinsi Sumatera Utara.
Rapat Forkopimda yang dipimpin Wali Kota Tebingtinggi Umar Zunaidi Hasibuan membahas terkait masalah vaksinasi, ketersediaan stok pangan dalam menghadapi Nataru, pemberian bantuan sosial (Bansos) dan keamanan (Kamtibmas) Kota Tebingtinggi selama perayaan natal dan tahun baru.
Wali Kota mengawali sambutannya, mengatakan menjelang Natal dan Tahun, dinas terkait harus mengetahui stok bahan pangan. Pada tanggal 24 Desember 2021 sampai 31 Desember 2021 akan dilaksanakan operasi pasar di Lapangan Merdeka Kota Tebingtinggi seperti beras, minyak goreng, daging dan lainnya.
Diminta para Camat memantau pemberian beras Madani kepada masyarakat dalam menjelang Natal dan Tahun Baru.
“Sesuai arahan Kapolda Sumatera Utara, maka bantuan sembako untuk Social Destinated agar segera dibagikan kepada masyarakat. Untuk itu, pembagian sembako beras madani oleh Pemko Tebingtinggi dilakukan sekitar minggu ke-2 sampai minggu ke-3 bulan Desember 2021,” jelas Wali Kota sembari meminta Dinas Sosial, agar melakukan koordinasi dengan Bulog untuk penambahan bantuan beras.
Sementara Kapolres Tebingtinggi AKBP Kunto Wibisono mengataka untuk tahun ini, pelaksanaan tahun baru sangat berbeda dikarenakan adanya PPKM Darurat Level 3 dan ini suatu keharusan yang harus dilaksanakan.
Data situasi Kamtibmas yaitu jumlah gangguan Kamtibmas pada Operasi Lilin Toba- 2020 terjadi sebanyak 33 kasus, dibanding operasi Lilin Toba – 2019 sebelumnya jumlah gangguan Kamtibmas sebanyak 9 kasus, mengalami kenaikan sebanyak 24 kasus (266.67 %).
Ops. Lilin Toba 2021 akan dilakukan pada tanggal 24 Desember 2021 sampai 02 Januari 2022.
Kajari Kota Tebingtinggi Sundoro Adi, meminta jangan sampai ada oknum yang memanfaat situasi ini dikarenakan harga menjelang tahun baru ini mengalami kenaikan. Maka untuk itu, agar kita menjaga bahan pokok tersebut jangan ada penimbunan – penimbunan.
Disamping menghadapi Natal dan Tahun Baru, antisipasi daerah lintas banjir, pinta Kajari.
Rapat Forkopimda menyambut Nataru tersebut juga dihadiri, Kasdim 0204 DS
Mayor Inf. Toto Triyanto, Sekda Mhd Dimiyathi, Wakapolres Kompol Asrul Robert Sembiring, Danramil 13 Tebingtinggi Kapten Inf. Budiono, para Kadis, Kaban Kesbangpol Zubir Husni, Kakan Kemenag Pemko Tebingtinggi, para Camat dan Lurah serta Kepala Puakesmas se – Kota Tebingtinggi.
Kasdim 0204 DS Mayor Inf. Toto Triyanto, menyatakan siap mendukung kegiatan KRYD yang dilakukan Polres dan Pemko Tebingtinggi
“Kami tidak ada libur, kami siap mendukung mengejar pencapaian target Vaksinasi 70 %. “Kami juga harus menjalankan prioritas yaitu menjaga keamanan gereja.
Laporan : napit