TEBINGTINGGI (MS) – DPC Pemuda Pancasila (PP) 1959 secara resmi menyampaikan kebaradaan dan struktur kepengurusan PP 1959 Kota Tebingtinggi ke Pemko Tebingtinggi melalui Kantor BKBPPM (Badan Kesatuan Bangsa Perlindungan dan Pemberdayaan Masyarakat) atau Kesbangpol.
Ketua DPC PP 1959 Kota Tebingtinggi Fahri Taufik Hidayat SE kepada mimbarsumut.com, Rabu (06/10/2021) mengatakan, keberadaan PP 1959 Kota Tebingtinggi secara resmi telah dilaporkan atau didaftar ke BKBPPM Kota Tebingtinggi.
“Seluruh kelengkapan berkas PP 59 Kota Tebingtinggi diserahkan Sekretaris Sunaryo bersama wakil Sekretaris Ramin Hasibuan dan diterima Kasi Ormas BKBPPM Kota Tebingtinggi Nelson Sitorus,” jelas Fahri.
Disebutkannya, Keberadaan PP 59 di Kota Tebingtinggi sudah ada 2 tahun. Namun baru sekarang dilapor ke BKBPPM karena PP 59 baru memiliki Sekretariat yang tetap yakni di Jalan Gatot Subroto Kecamatan Padang Hulu Kota Tebingtinggi.
Dengan dilaporkannya keberadaan PP 1959 Kota Tebingtinggi ke BKBPPM, maka secara resmi PP 59 telah diterima di Pemko Tebingtinggi. “Jadi PP 59 di Kota Tebingtinggi tidak liar,” ujar Fahri Hidayat Simangunsong yang juga menjabat sebagai Ketua Lembaga Anti Narkoba (LAN) Kota Tebingtinggi.
Sementara Sekretaris PP 59 Sunaryo menyampaikan bahwa, sebagai ormas kepemudaan, PP 59 Kota Tebingtinggi akan ikut berkontribusi terhadap kemajuan pembangunan Kota Tebingtinggi khususnya dalam bidang kepemudaan. Selain itu, PP 59 akan menjalin hubungan sigernitas dengan ormas kepemudaan lain yang ada di Kota Tebingtinggi.
Laporan : napit