Pasca Lebaran, Bhabinkamtibmas Polsek Sipispis Sambang Kepada Masyarakat

TEBINGTINGGI (mimbarsumut.com) – Pasca lebaran Idul Fitri 1445H, bhabinkamtibmas Polsek Sipispis Polres Tebingtinggi Aiptu Iwan Kukuh bersama dengan Bripka Erwin Pakpahan melaksanakan sambang ke masyarakat di Desa Marjanji Kecamatan Sipispis Kabupaten Serdang Bedagai, Jumat (12/04/24).

Pelaksanaan sambang untuk memonitor situasi kamtibmas dan situasi arus lalu lintas pasca lebaran diwilayah Kecamatan Sipispis serta melakukan pengecekan terhadap rumah kosong yang ditinggalkan pemiliknya untuk mudik lebaran.

Aiptu Iwan Kukuh mengimbau kepada masyarakat untuk saling peduli terhadap lingkungan dan tetangga masing masing. Jika ada permasalahan di desa agar terlebih dahulu menghubungi bhabinkamtibmas dan perangkat desa untuk penanganan awalnya.

Namun jika masyarakat membutuhkan kehadiran Kepolisian dan memberi informasi terkait kamtibmas, dapat menghubungi layanan darurat Call Center 110 dan Whatsapp Polres Tebing Tinggi dinomor 081260664044.

Laporan : napit

Print Friendly, PDF & Email

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed