TEBINGTINGGI (MS) – Polres Tebingtinggi persiapkan ruang isolasi COVID-19 di Gedung Tunggal Panaluan Sat Sabhara Polres Tebingtinggi Jalan Pahlawan, Rabu (28/07/2021).
Selain menyiapkan ruangan isolasi COVID-19, Polres Tebingtinggi juga kembali melakukan penyemprotan disinfektan di rumah dinas Kapolres dan Mako Polres Tebingtinggi.
Giat penyiapan ruangan isoman COVID-19 dan penyemprotan disinfektan dipimpin langsung Waka Polres Tebingtinggi AKBP Sarponi didampingi Kasubbag Pers Bag Sumda AKP A Yani SH.
Sebelumnya, Waka Polres AKBP Sarponi bersama Kasubbag Pers Bag Sumda A. Yani memberikan arahan kepada petugas Urkes untuk mempersiapkan alat penyemprotan desinfektan di setiap ruangan Mako Polres Tebingtinggi.
Disebutkan, giat penyemprotan desinfektan ke rumah Dinas Kapolres Tebingtinggi dan setiap ruangan kerja di Mako Polres Tebingtinggi guna meminimalisir dan pencegahan terhadap penyebaran Virus COVID-19 di lingkungan Polres Tebingtinggi.
Usai melakukan penyemprotan, Kabag Sumda AKP Baidawi bersama dengan Pers Bag Sumda lainnya mempersiapkan dan menyusun perlengkapan tempat tidur untuk ruangan Isoman yang berada di Lantai 3 Gedung Tunggal Panaluan Sat Sabhara Polres Tebingtinggi guna memberikan pelayanan bagi Pers Polres Tebingtinggi dan keluarganya yang terpapar COVID 19.
Laporan : napit