TEBINGTINGGI (MS) – Unit Reskrim Polsek Rambutan Polres Tebingtinggi menangkap 3 pelaku pencurian besi milik Waskita, Sabtu (2/1/2021) di Jalan Setia Budi Kel.Brohol, Kec. Bajenis, Kota Tebingtinggi.
Ketiga pelaku yakni, APH alias Ari (24), P alias Manto (20) dan DR alias Dipa (19) ketiganya warga Jalan Demokrasi Lk.V Kel. Brohol Kec. Bajenis, Kota Tebingtinggi.
Disebutkan, pada Sabtu 2 Januari 2021, sekira pukul 02.30 WIB, saksi Agung Pratama saat melakukan Patroli di PT Waskita melihat 3 orang laki – laki sedang membawa 3 batang besi olo, panjang 5 meter, milik PT Waskita.
Kejadian tersebut membuat PT. Waskita mengalami kerugian Rp.5.000.000 dan atas kejadian tersebut PT Waskita membuat pengaduan ke Polsek Rambutan.
Tidak berapa lama, Unit Reskrim Polsek Rambutan melakukan penyelidikan dan selang beberapa menangkap 3 orang tersangka. Polisi juga mengamankan 2 unit sepeda motor dan 3 batang besi olo panjang 5 meter.
Kapolsek Rambutan AKP H Samosir SPd membenarkan kejadian pencurian itu dan sudah menangkal ketiga pelaku.
Laporan : napit